Thursday 26 February 2015

Sensasi Getaran Kymco


By on 19:41





Manfaat memiliki komunitas diantaranya adalah mengalihkan penat di tempat kerja. Berbagi pengalaman dan terbangunnya jaringan yang luas bagian dari bonusnya. Disamping pula mengeksplorasi kemampuan diri yang tidak didapat di tempat kerja. Salah satunya adalah mas Sidiq Aris warga Beji, Ungaran Timur, Kabupaten Semarang. Sedulur kita satu ini terhitung 3 Bulan tergabung dalam komunitas Scortani atau komunitas penunggang Motor Matic Kymco di Semarang kota.

Apa sih asyiknya tergabung dalam komunitas Kymco? Hayuk.. kita simak wawancara spontan via BBM:

Awalnya tertarik sama Kymco gimana mas ceritanya?

Penasaran sama matic pertama di Indonesia, lama tidak ada gaungnya. Cari di google ternyata (ada komunitasnya. red) banyak respon positif tentang Kymco. Modelnya lucu, shock empuk dan tenaga lumayan.

Awal cari kendaraan matic jenis Kymco gampang atau susah mas? dan jenis Kymco apa yang banyak diminati?

Susah carinya, di forum jual beli OLX, Berniaga (sekarang merger ke olx. red) dan Kaskus kebanyakan sudah terjual. Yang paling banyak dicari jenis trend 2000 (legenda Kymco). Dan Dapat Kymco setelah 1 tahun dan resmi 3 bulan ini ikut komunitas.

Distributor penjualan unit baru di semarang ada? (misalkan ngebet pengen segera punya Kymco)

Belum ada, kebanyakan unit penjualan ada di Bali dan Jakarta. Karena harga yang diatas rata-rata motor matic Jepang dengan harga antara 17 - 99 juta. Terlebih peminatnya lebih banyak di Eropa daripada di Indonesia.

Tipikal pengguna Kymco seperti apa?

Ada istilah ‘motornya orang nggak waras’ sparepart susah kalaupun ada harga selangit. (Meskipun beberapa bisa diganti part Jepang tapi karena yang dicari dari Kymco ini lebih ke ‘rasa’ bukan bentuk maka untuk mewujudkannya dibutuhkan sparepart yang original. red). Uniknya lagi selalu pengen nambah koleksi dan enggan untuk jual atau istilahnya 'teracuni'. Dan di komunitas saya yang paling muda kebanyakan usianya diatas 35 tahun.

Jumlah komunitas di semarang berapa mas perkiraan? dan berapa sih biaya modifikasi atau paling enggak mewujudkan Kymco standar untuk komunitas?

Ada puluhan di Semarang. Rata-rata bore up per-Kymco bisa nyampe 15 juta tergantung selera.

Kenapa jumlah warga komunitasnya sedikit mas?

Karena anggapan Kymco mirip produk China seperti Jialing, Hokaido, Sanex, Garuda. Padahal beda kelas di keawetan dan kehandalannya.

Tempat servis dan cari part di tempat khusus atau bengkel umum?

Bengkel khusus Kymco, Semarang di Pak Yit daerah Papandayan samping AKPOL. Beliau dulu kerja di Kymco jadi tahu banyak seluk beluk Kymco (Sekarang Benson. red)

Kegiatan di komunitas?

Touring kebanyakan baru saja rame-rame dari Kymco daerah lain juga ke Pacitan, rencananya juga mau ke Bali. Untuk kegiatan sosial belum tahu soalnya saya juga baru.

Tipe Kymco di komunitas paling dicari apa Mas?

Di Semarang rata-rata memakai Trend 2000, ada juga yang tipe Dink, Down Town, Trend SR, Metica, Easy dan Free LX. Soalnya paling nyaman untuk touring yg dibawah 200cc misalnya Trend 2000

Ada saran untuk pemula yang pada ‘keracunan’ hehe? (admin mulai keracunan kayaknya :p)

Beli Kymco lewat komunitas biar tahu riwayatnya, cari info bisa like FB Kymco Indonesia atau www.kymco.co.id

Budget awal berapa Mas?

3 – 5 juta untuk type standart second belum di modifikasi.

Sensasinya apa sih mas kok mau-maunya ‘keracunan’ haha?

PD dan jadi perhatian kalau lagi di jalan. Getarannya itu lho mantap. Teman-teman di kantor awalnya nganggap aneh tapi pas nyoba banyak juga yang mulai tertarik :D.

Oke mas maturnuwun. Selamat dan sukses dech dengan hobi barunya.

Siip mas (y). Besok tak ke sana (kantor admin. red)…

Waduh bisa klepek-klepek hehe…

Foto-foto lainnya:






Kabar Ungaran

Adalah Blog Info dan Advertising yang membantu warga Kota Ungaran maupun warga di luar Kota yang akan berkunjung. Sehingga dapat memaksimalkan kunjungannya.

0 comments:

Post a Comment